ROKAN HILIR - Sebanyak 20 foto peserta lomba foto ikon Rokan Hilir dipamerkan pada festival ekonomi kreatif memperingati hari sumpah pemuda yang dilaksanakan di Gedung Pertemuan Misran Rais Jalan Gedung Nasional Bagansiapiapi, Minggu (31/10/2021) besok. Demikian hal ini dijelaskan oleh panitia lomba, Dandi kepada jurnalis melalui jaringan perpesanan WhatsApps, Sabtu (30/10/2021).
“Setiap peserta maksimal mengirimkan sebanyak 3(tiga) foto untuk mengikuti lomba foto ikon Rokan Hilir ini, ”jelasnya.
Lanjutnya menjelaskan batas pengiriman foto lomba tersebut pada Jumat (29/10/2021) hingga pukul 12.00 wib kemaren. Kemudian diantara foto yang dikirim oleh peserta diseleksi oleh dewan juri sebanyak 20 foto untuk dinilai pada lomba foto ikon Rokan Hilir ini.
Kata Ia, 20 foto yang di pamerkan pada festival ekonomi kreatif untuk dinilai dewan juri diantaranya nomor peserta dan kode foto 10-A, 06-B, 11-A, 13-A, 01-B, 14-A, 10-C, 01-A, 18-C, 12-C, 05-A, 12-B, 18-B, 11-C, 05-B, 11-B, 18-A, 01-C, 06-C dan 14-C.
Baca juga:
Sholawat Burdah
|
“20 foto yang di pajang pada festival ekonomi kreatif akan dinilai dewan juri untuk menentukan pemenangnya, ”ujarnya Dandi. (andi)