ROKAN HILIR - Dalam waktu dekat, pengerjaan pembangunan box culvert di Jln. Bukit 5 RT 02 RW 01 Dusun Bukit 5 Kep. Bagan Sinembah Jaya, Kecamatan Basira akan segera selesai. Warga sangat antusias bekerja untuk menyelesaikan pembuatan box culvert tersebut. Bahkan warga menyempatkan diri untuk fhoto bersama Satgas TMMD ke-111 Kodim 0321 Rohil.
“Dengan penuh semangat mereka bekerja membantu menyelesaikan pekerjaan ini, ” kata salah seorang anggota Satgas TMMD, Rabu (07/07/2021).
Warga dan TNI bersama-sama saling membahu untuk menyelesaikan pembangunan box culver tersebut.
“Tidak butuh waktu yang lama untuk menyelesaikan pengecoran tersebut karena dalam pengerjaannya banyak banyak warga yang datang membantu, ”tutur anggota Satgas TMMD.(andi/***)